Notification

×

Iklan

Iklan

Peringati Maulid Nabi, Ribuan Warga Nahdliyin Tempel Bersholawat Bersama Habib Hadi Bin Assegaf.

Jumat, 06 September 2024 | September 06, 2024 WIB Last Updated 2024-09-06T16:13:29Z



Pasuruan.TerasDelta - RIbuan warga Nahdliyin di Ranting Tempel Legok Majelis Wakil Cabang Gempol Kabupaten Pasuruan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dihalaman masjid Al ikhlas Ranting setempat. Jumat ( 6/9/24 ) Malam.


Peringatan Kelahiran Nabi Muhammad SAW itu dikemas dalam Tempel bersholawat dengan menghadirkan Habib Hadi Bin Assegaf dari Sidoarjo.Turut hadir pula Pengurus Ranting NU, Muslimat,Fatayat, GP Ansor, IPNU - IPPNU Ranting NU Tempel.Ikut menyemarakkan juga Syecker Mania dan warga Nahdliyin.


Mereka bersama melantunkan syair sholawat nabi  mulai Syubanul Wathan, Mars Banser,Turi-Turi Putih dan lain sebagainya. Sholawat itu betambah meriah ketika Syaker Mania mengibarkan atribut Habib Syech Abdul Qodir Assegaf, KH.Hasyim Asy'ari dan Ulama NU lainnya.


Mashudi zakariah ketua ranting NU Tempel mengaku kegiatan ini dalam rangka untuk memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW Sekaligus syiar adanya pembangunan gedung Graha MWCNU.


" Kami pengurus NU menginformasikan bahwa MWCNU Gempol akan membangun gedung Graha dan pembebasan tanah  yang berlokasi di Ranting Ngerong.Mohon doa restunya." Ungkapnya.


Kepala SMK Walisongo 1 Gempol itu juga menuturkan kegiatan ini sebagai ajang silaturahim antara Banom dan Warga Tempel.


" Di Ranting NU tempel ini telah terbentuk kepengurusan Banom mulai muslimat, Fatayat, GP Ansor, IPNU - IPPNU,Banser ,Rijalul Ansor dan Lembaganya." Tuturnya.


Selain sholawat, pengajian Akbar juga digelar dengan menghadirkan Bu nyai Hj.Imamah dari Pasuruan sebagai penceramah.dalam tausyiahnya, warga diminta untuk selalu meneladhani Nabi Muhamamd SAW.( Mec ).


×
Berita Terbaru Update