Sidoarjo.TerasDelta - H.Rizza Ali Faizin.M.Pdi Ketua Pimpinan Cabang ( PC ) Gerakan Pemuda ( GP ) Ansor Sidoarjo mengikuti Kursus Banser Pemimpin ( Susbanpim ) GP Ansor Ke VII di Pondok Pesantren Daarul Mughni Al Maaliki Bogor.
Dalam Susbanpim GP Ansor Ke VII itu juga digelar Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) IX yang berlangsung selama 6 hari terakhir dimulai tanggal 26 hingga 31 Agustus 2024 dengan diikuti ratusan peserta.
Gus Riza panggilan akrapnya mengaku selama mengikuti Susbanpim GP Ansor di Bogor telah Digembleng berbagai latihan fisik maupun materi mulai ekonomi, kepimpinan dan ilmu strategi.
" Pembekalan antara lain Strategi dalam pertahanan Negara, mengatasi kerawanan politik dan menciptakan keamanan dalam Negeri, Strategi mengelola titik balik Nahdlatul Ulama,Ke Aswajaan, Kebangsaan, sosial, Politik hingga Strategi membangun kekuatan Media Sosial." Ungkapnya ( 2/9/24 ) Malam.
Anggota DPRD kabupaten Sidoarjo 2 periode itu juga mengungkapkan bahwa kegiatan Susbanpim GP Ansor itu dihadiri Intruktur maupun Asesor dari kalangan TNI, polri hingga Ulama NU.
" Ya sesuai rundown kegiatan ada Ketua PBNU, Menteri Agama RI, Kapolri, Panglima TNI, Ketua PP GP Ansor, Kasatkornas Banser dan jajaran Satkornas Banser." Tandasnya.
Pimpinan nomor satu di GP Ansor Sidoarjo ini juga menuturkan sengaja mengikuti Susbanpim GP Ansor karena sudah waktunya melaju ke jenjang yang lebih tinggi.
" Alhamdulillah ,Peserta yang dari Sidoarjo hanya saya satu-satunya, semoga selama pelaksanaan Susbanpim ini sesuai harapan dan bisa dinyatakan lulus." Tuturnya.
Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) IX dan Kursus Banser Pimpinan (Susbanpim) VII ini bertajuk Integrasi Tata Kelola dan Pengembangan Sumber Daya Menuju Ansor Masa Depan Bisa.( Mec ).