Sidoarjo.TerasDelta - Republik Seduluran Saklawase ( RSS ) Dangdut Comunity telah melahirkan bibit pedangdut berbakat dalam ajang Audisi Karaoke Dangdut ( AKD ) 2024 yang digelar di wisata keluarga Cafe 86 Alas Tol HK Desa Dukuhsari Kecamatan Jabon ,Sidoarjo. Minggu ( 11/8/29 ) Sore.
Penentuan Juara AKD itu diumumkan oleh tiga dewan juri ,ketika ke 12 finalis telah menjalankan 2 tahapan mulai penyisihan pada 10 Agustus dan tahapan grand final pada 11 Agustus. Ke 12 finalis tersebut mendapatkan Trophy,Sertifikat penghargaan,uang pembinaan dan sejumlah souvenir dari sponsor sip yang disetahkan secara simbolis oleh M.rojiq Anggita DPRD kabupaten Sidoarjo,Puput Fazria Primadona Pantura MNTV 2024,Bram sakti MC handal Jawa Timur dan Sigit Sugiarto pemilik cafe 86 Alas Tol HK Jabon.
Juara 12,3 kategori muda usia 10 s/d 25 tahun di raih oleh M Iqbal Rozak (Sidoarjo ),Zahra (Pasuruan), Ichda(Surabaya). juara harapan muda 1,2,3 diraih oleh Neesa ( Sidoarjo ),Gonzales ( Pasuruan ),Syafira ( Sidoarjo ). Sedangkan juara 1,2,3 kategori umum usia 26 s/d maksimal diraih oleh Yayan ( Sumenep Madura ),Atok Sadewo ( Pasuruan ),sulistiowati ( Pasuruan ).juara 1,2,3 harapan umum diraih oleh Herry ( Pasuruan ),Nanik ( Jember ) dan Arief wahyudi ( Sidoarjo ).
Rohid khan, Ketua Pelaksana AKD, menjelaskan bahwa acara ini dibagi menjadi dua kategori: Kategori Muda (usia 10-25 tahun) dan Kategori Umum (usia 26 tahun ke atas). Pendaftaran dibuka selama dua bulan, dari Juni hingga 1 Agustus 2024.
" Ya ada 53 kontestan dari berbagai wilayah di Jawa Timur, seperti Sidoarjo, Kediri, Gresik, Madura, Jember,Pasuruan, Surabaya, dan Mojokerto, bersaing memperebutkan Piala RSS 2024".jalsnya.
Ia juga menuturkan bahwa Acara ini tidak hanya bertujuan untuk memberantas narkoba di kalangan seniman, tetapi juga untuk mengembangkan kreativitas dan prestasi positif di bidang musik dangdut,menghidupkan wisata Alas Tol HK dan meningkatkan UMKM.
" Audisi Karaoke Dangdut (AKD) ini bertajuk "Merdeka Tanpa Narkoba, Bernyanyi Meraih Prestasi" ini berlangsung pada 10-11 Agustus 2024 dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-79 sekaligus HUT cafe 86."tuturnya.
Pelantun lagu Pangapurane,sayang,sentuhan cinta dan ku kan menunggu ini juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan mensupport giat akd 2024 ini.
" Saya ucapkan terima kasih kepada pemdes dukuhsari,Forkopimka Jabon dan Muhammad rojiq Fraksi PKB ,Dakesda Sidoarjo,PSDP,Cafe 86,kunir Asem,PT Pri Joyo Teknik,Mama Iis Sea Food,K2 Plus Dapur Kang Udin dan MCH CHOIRI Leather." Ucapnya.
Sigit Sugiarto, pemilik Cafe 86, mengungkapkan kebanggaannya atas kelancaran dan kesuksesan acara ini.
"Program ini banyak diminati oleh pelanggan dan bibit-bibit artis dangdut. Kami berharap acara serupa dapat terus berlanjut setiap tahun," ujarnya.
H.Muhammad Rojiq anggota DPRD Sidoarjo mengapresiasi panitia dan RSS dangdut Comunity yang telah menggelar kegiatan ini dengan begitu Spektakuler bak acara tingkat nasional.
" Saya merasa puas dengan konsep yang diusung oleh tim panitia karena terlihat begitu megah dan banyak diminati masyarakat baik dikalangan anak- anak hingga orang dewasa,apalagi pesertanya dari berbagai wilayah dijawa timur." Katanya.
Ketua RSS, Lala Sahputra, menyatakan bahwa AKD adalah acara kedua yang diselenggarakan oleh RSS setelah "RSS TALENT" pada April 2021.
"Alhamdulillah, acara ini berjalan lancar dan dapat melahirkan artis-artis dangdut berbakat seperti sebelumnya," ujarnya.
Di penghujung acara, M.Rojiq menekankan pentingnya regenerasi di dunia musik dangdut dan berharap Lomba Karaoke Dangdut seperti ini dapat terus menginspirasi dan mewadahi bakat-bakat baru di tanah air.
"Acara ini sangat positif untuk menumbuhkan kepercayaan diri dan memberikan ruang bagi para pecinta dangdut untuk mengekspresikan diri," tutupnya.( Mec ).