Notification

×

Iklan

Iklan

Ansor Sidoarjo Laporkan Akun Youtube Sunnah Nabi 1 Atas Dugaan Penistaan Agama

Jumat, 18 Agustus 2023 | Agustus 18, 2023 WIB Last Updated 2023-08-18T06:16:56Z


Sidoarjo, terasdelta.com - Badan Siber Ansor dan Lembaga Bantuan Hukum Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Sidoarjo, melaporkan akun youtube sunnah nabi 1 ke Polresta setempat, atas dugaan penistaan agama Islam. Kader Ansor meminta kepada penegak hukum, untuk menangkap dan memproses pemilik akun youtube tersebut.

Ketua Badan Siber PC GP Ansor Sidoarjo, M. Azwar Annas menilai bahwa, akun youtube sunnah nabi 1 telah membuat video berisi dugaan ujaran kebencian terhadap Nabi Muhammad, agama Islam dan cyber bullying.



"Hari ini kami melaporkan akun youtube sunnah nabi 1. Karena beberapa kontennya diduga menistakan agama Islam dan diduga mengandung ujaran kebencian terhadap Nabi Muhammad SAW," kata Annas, Jumat (18/8/2023).

Selain melaporkan ke polisi, Badan Siber PC GP Ansor Sidoarjo dan LBH PC GP Ansor Sidoarjo, berencana akan melaporkan ke PW GP Ansor Jawa Tumur hingga pimpinan pusat GP Ansor. 



LBH PC GP Ansor Sidoarjo meminta kepada pemilik akun youtube sunnah nabi 1 agar tidak melanjutkan postingan yang menimbulkan kebencian, dan keresahan di tengah-tengah masyarakat, karena konten itu diduga menistakan agama islam. 

"Saya mengimbau kepada pemilik akun, supaya tidak membuat video yang meresahkan masyarakat. Karena jika masyarakat mengetahui hal itu, dikhawatirkan akan menimbulkan pertikaian yang besar," ujar Ketua LBH PC GP Ansor Sidoarjo, Gus Fattahul Anjab.

LBH PC GP Ansor Sidoarjo juga meminta kepada pemilik akun youtube sunnah nabi 1, agar segera menyerahkan diri ke pihak penegak hukum. (lid).
×
Berita Terbaru Update